Hai sobat Pinnuss, kalian ingat almarhum mbah marijan? yang memiliki tagline "ROSO!" , beliau adalah sang juru kunci Gunung Merapi yang berada di jogjakarta, Gunung Merapi yang beliau jaga tepatnya terletak di Kabupaten Sleman (Daerah Istimewa Yogyakarta). Gunung Merapi ini memiliki ketinggian 2.930m diatas permukaan laut dengan ketinggian relatif 1.356m. Meskipun namanya Gunung Merapi tapi siapa bilang tempat ini menyeramkan, kalian harus tau, bahwa banyak kegiatan wisata serta spot-spot yang ada ditempat ini dapat membuat mata kita berdecak kagum akan keindahaannya.

Nah, wisata nya itu apa aja sih? ini yang harus kalian tau, ada kaliadem yang memiliki udara sejuk, merapi lava tour, stonehenge seperti yang ada di Eropa batu susun estetik, bukit kali kuning, bunker kaliadem peninggalan Belanda (yang juga dipakai sebagai tempat berlindung saat Merapi meletus), museum rumah Mbah Marijan dan museum rumah letusan Gunung Merapi, selama perjalanan ke Gunung merapi kita bisa menyewa jeep sebagai kendaaraan kita untuk menjangkau daerah-daerah wisata tadi, setelah selesai dengan perjalanan yang mengasikan seperti berpetualang dialam dengan menggunakan jeep, kalian akan dibawa ke bukit kali kuning untuk merasakan guncangan trek yang sudah terisi air dari gunung dan siap menyejukan badan kalian semua.

Begitu asyik bukan? jadi tunggu ya paket liburan nya untuk kalian semua sobat! Hanya di pintunuswantara.com

 

sumber :

wikipedia.org

idntimes.com